Asisten Pemkot Pangkalpinang Hadiri Pengajian di Masjid Al Hidayah

SinergiBabel.Com -Walikota Pangkalpinang melalui Asisten Pemkot Pangkalpinang, Akhmad Subekti menghadiri ceramah agama DPD Pengajian Al Hidayah, Jumat (16/6/2023) di Masjid Al Hidayah Gabek.

Subekti mengatakan, Pemerintah Kota Pangkalpinang sangat mengapresiasi kegiatan rutin bulanan yanh diadakan DPD Pengajian Al Hidayah. Menurutnya, pengajian ini sangat istiqomah sejak awal dibentuk sampai dengan sekarang.

“Kami berpesan agar jangan pernah berhenti belajar dan mengajarkan Al Quran,” tutur Bekti.

Lanjutnya, mengajarkan Al Quran sebagaimana yang diajarkan Rasulallah Muhammad SAW bahwa sebaik-baiknya manusia ialah yang mempelajari Al Quran dan mengajarkannya.

Untuk itu, Subekti berharap ke depan pengajian Al Hidayah tetap istiqomah mensyiarkan Islam melalui kegiatan rutin bulanan.

Leave A Reply

Your email address will not be published.