Walikota Molen : Semoga Target Juara Umum Porprov Babel Dapat Tercapai

SinergiBabel.Com – Walikota Pangkalpinang, Dr. H. Maulan Aklil atau yang akrab disapa Bang Molen lepas ratusan atlet Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI yang akan berlangsung di Kabupaten Bangka Barat. Pada pelepasan tersebut, Walikota Molen memberi semangat kepada seluruh atlet kontingen Kota Pangkalpinang di halaman Kantor Walikota Pangkalpinang, Senin (14/8/23).

Walikota Molen mengingatkan sejarah Porprov tahun sebelumnya Kota Pangkalpinang pernah meraih juara umum pada Porprov III tahun 2010 di Kabupaten Bangka Selatan dan Porprov IV tahun 2014 di Belitung Timur.

“Maka pada Porprov VI tahun 2023 ini di Kabupaten Bangka Barat, kita harapkan kontingen Kota Pangkalpinang dengan ridho Allah SWT dapat meraih juara umum kembali dengan target perolehan medali 66 emas 55 perak 63 perunggu”, ujar Molen.

Diketahui Porprov VI di Kabupaten Bangka Barat akan berlangsung hingga 31 Agustus tahun 2023. Walikota Molen pesankan agar semua atlet, pelatih dan official meluruskan niat agar tulus berjuang memberikan yang terbaik bagi Kota Pangkalpinang.

“Dari mulai niat, kita bersihkan hati kita, tidak ada iri dengki negatif berpikir, ketulusan kita untuk memberikan yang terbaik bagi Kota Pangkalpinang. Terima kasih kepada kawan-kawan official, pelatih, semoga target tahun ini juara umum Porprov Babel dapat tercapai,” pungkasnya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.